Vino Sfuso : Menikmati Wine 2 Euro Seliter di Italia

Pergi ke Italia dan mencicipi wine adalah salah satu kenikmatan sendiri bagi penikmat wine seperti saya. Bayangan wine dari berbagai jenis anggur dengan kenikmatan dan rasa yang berbeda tersedia di restoran,bar sampai supermarket dengan harga yang relatif lebih murah dari harga wine di tanah air. Perkenalan saya dengan wine murah di Italia dimulai saat saya membeli wine Sangiovese seharga 1.75 euro di Carrefour tak jauh dari situs purbakala Pompeii pada tahun 2015. Sebotol anggur merah dengan harga sekitar 25 ribuan doang? Ini saja sudah bikin saya senyum-senyum sambil motret dan post di timeline Facebook saya. Alhasil banyak temen pecinta wine di tanah air yang kaget dengan murahnya wine di Italia. Of course, ini bukan wine kelas atas yang harganya bisa puluhan sampai ratusan euro, tapi buat orang yang awam dengan rasa wine mahalan, ini sudah lumayan bagi saya.

Ketika merencanakan perjalanan honeymoon beberapa bulan lalu, saya menemukan suatu blog yang membahas tentang Vino Sfuso atau anggur literan yang harganya murah meriah. Bayangkan satu liter anggur hanya seharga 1-2 euro saja dan syaratnya hanya membawa botol sendiri. Anggur vino sfuso sebenarnya adalah anggur kualitas rendah yang tidak layak untuk disimpan lama dan harus dikonsumsi segera. Anggur vino sfuso biasanya dibeli untuk konsumsi sehari-hari dan jika kita pergi ke restoran dan memesan house wine, bisa dipastikan house wine tersebut adalah anggur vino sfuso. Bagaimana dengan rasanya? Terus terang rasanya jelas lebih enak dibandingkan dengan anggur botolan dengan harga murah di supermarket. Bayangkan sebotol anggur seharga 1.75 dengan anggur literan seharga yang sama, tentu anggur literan lebih enak karena tidak perlu membayar botolnya.

Bermodal googling dan bertanya di forum Tripadvisor, saya pun menemukan informasi berharga tentang Vino Sfuso di Roma. Ada toko vino sfuso tak jauh dari kawasan Trastevere tempat saya menginap di Roma. Tentu saja mental hemat nan sok gaya saya tidak akan melewatkan kesempatan minum wine dengan harga murah ini. Sesampainya di Roma setelah menempuh perjalanan 3 jam dari Salerno dan Napoli, saya langsung mencari keberadaan toko Vini Sfusi Di Qualita. Tidak sulit menemukannya, saya hanya perlu menumpang bis dari Stasiun Kereta Trastevere selama 10 menit menuju halte LGT Inventori dan berjalan sekitar 3 menitan menyusuri jalan Via Gerolamo Cardano. Sang penjaga toko sedang merokok di luar ketika saya sampai dan dengan ramah dia mempersilahkan saya masuk. “Vino, Si..Si..” katanya. Berbeda dengan vino sfuso yang saya pernah temui di Rimini, toko ini memiliki banyak jenis anggur dengan harga yang bervariasi dari yang termurah 1euro sampai 2 euro lebih yang paling mahal. Pilihan saya pun jatuh pada red wine Montepulciano yang disarankan sang pemilik toko. Sebelum membeli saya juga diberi tester dari wine yang tersedia dan memang anggur dari kawasan Tuscany ini yang paling mantap rasanya. Berhubung saya tidak membawa botol sendiri, sang pemilik toko juga memberikan saya dua botol ukuran 500ml. Setelah membayar 2 euro untuk seliter anggur, saya pun kembali ke hotel dengan senyum puas dan bahagia. Si nyonya pun terheran-heran dengan harga wine murah namun tidak murahan ini.

Info tambahan:

  • Vini Sfusi Di Qualita adalah salah satu dari banyak toko vino sfusi di Roma. Saya memilih toko ini karena dekat dari Trastevere. Gunakan aplikasi google maps untuk mencari tahu kendaraan atau rute bis menuju tempat ini. Tidak sulit kok

5 Comments

  1. […] Pengen ngewine tapi ga berani bayar mahal?Anda bisa membeli wine literan seharga 2 euro saja di toko Vino Sfuso. Toko ini menjual anggur yang tidak bisa disimpan lama dan lebih sering dijadikan konsumsi sehari-hari daripada diolah menjadi anggur kualitas tinggi. Bermodal botol plastik atau wadah lainnya, anda bisa membeli anggur murah yang rasanya juga mantap ini (lengkapnya klik di sini) […]

Leave a Reply